Lempur - Babinsa Desa Pematang Lingkung Koramil 417-02/Gunung Raya Kodim 0417/Kerinci Serma Sastra, laksanakan pendampingan kepada Pak Hanif selaku Kelompok Tani dengan luas lahan -+ 1 H di Desa Pematang Lingkung, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Selasa (15/03/2022).
Dalam kesehariannya selain melaksanakan Komsos dengan Warga Desa Pematang Lingkung, Babinsa juga mendukung Program Ketahanan Pangan yang selalu mendampingi Kelompok Tani di Desa Binaan agar hasil panen padi melimpah."ucap Danramil 417-02/GR Kapten Inf Sunasri.
Danramil menjelaskan, pada saat ini proses penanaman padi dalam tahap mencabut Benih Padi sebelum ditanam, kegiatan petani saat ini sangat mudah bercocok tanam dikarenakan curah hujan mencukupi air disawah mereka.
Danramil selalu menekankan kepada Babinsa, agar selalu memberikan pendampingan kepada Petani dan bekerja sama dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) yang ada di Kecamatan, agar dapat mewujudkan swasembada pangan nasional.