SELAMAT DATANG DI WEBSITE KORAMIL 417-02/GUNUNG RAYA DIM 0417/KERINCI

Selasa, 25 Oktober 2022

Rutinitas Korve Anggota Koramil 417-02/Gunung Raya, Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Nyaman


Lempur – Anggota Koramil 417-02/Gunung Raya laksanakan Korve. Hal itu dilakukan guna menciptakan lingkungan bersih dan nyaman.


Menurut Danramil 417-02/Gunung Raya Kapten Inf Sunasri, pelaksanaan kerja bakti tersebut sebagai upaya Danramil bersama Anggotanya untuk peduli menjaga kebersihan lingkungan di wilayah Kantor Koramil 417-02/Gunung Raya, Kodim 0417/Kerinci.

” Kegiatan ini agar menjadi cerminan bahwa lingkungan yang bersih menentukan pola hidup sehat di lingkungan masing-masing. Sehingga diharapkan semua Anggota tidak mudah terserang penyakit, ” tegas Komandan Koramil 417-02/Gunung Raya, Selasa (25/10/2022).

Selain itu, tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan ini adalah menumbuhkan rasa tanggung jawab akan pentingnya kebersihan lingkungan demi kesehatan.

“ Sehingga suasana lingkungan akan terasa nyaman, bersih dan fasilitas disekeliling kita dapat terpelihara dengan baik, ” Ujar Kapten Inf Sunasri.

Share:

STATISTICS PENGUNJUNG

Arsip Berita

VIDEO


MEDIA ONLINE